Aceh, kopelmanews.com – Tim dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Malikussaleh bekerjasama dengan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Matematika Kabupaten Aceh Tengah menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Skema Pemberdayaan Berbasis Masyarakat. Takengon, (17/2025)
Kegiatan ini merupakan bagian dari program hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang didanai oleh Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk tahun anggaran 2025.
Kegiatan PKM siklus pertama dilaksanakan selama tiga hari, mulai tanggal 17 hingga 19 Juli 2025, dan berfokus pada peningkatan kapasitas guru Matematika melalui pelatihan dan pendampingan implementasi pembelajaran inovatif di era Merdeka Belajar. Acara dibuka secara resmi oleh Ketua MGMP Matematika Kabupaten Aceh Tengah, Hasiluddin, S.Si., yang memberikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif kolaboratif ini sebagai upaya peningkatan mutu pendidikan di daerah.
Ketua pelaksana kegiatan, Nur Elisyah, S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk menjembatani dunia kampus dan sekolah dalam membangun praktik pendidikan yang lebih adaptif, kreatif, dan sesuai dengan kebutuhan lokal. Ia didampingi oleh dua anggota tim dosen, yaitu Islami Fatwa, M.Pd. dan Fidyatun Nisa. Tak hanya itu, keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan ini juga menjadi nilai tambah tersendiri. Mahasiswa FKIP UNIMAL, Dinda Adha Hutabarat dan Zaharatul Humaira, turut ambil bagian dalam pelaksanaan kegiatan sebagai bentuk pembelajaran nyata di lapangan.
Kegiatan hari pertama diawali dengan sesi diskusi dan pemetaan tantangan pembelajaran Matematika di tingkat sekolah menengah, dilanjutkan dengan workshop dan praktik langsung yang dirancang untuk memberikan solusi konkret bagi para guru.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun sinergi berkelanjutan antara perguruan tinggi dan komunitas guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya dalam penguatan kompetensi pedagogik dan inovasi pembelajaran Matematika di Aceh Tengah.