Aceh, Kopelmanews.com – Petai merupakan tanaman dengan buah yang memanjang dengan daun yang majemuk dan tersusun sejajar. Dalam satu buah petai, biasanya terdapat 20 biji dan berwarna hijau muda dan dibalut selaput pada setiap polongnya. Biji-biji petai akan mengeluarkan bau yang khas dan menyengat. Kendati demikian, ia sebenarnya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Petai sendiri mengandung banyak nutrisi. Dalam beberapa masyarakat, petai bahkan kerap dijadikan sebagai bahan obat tradisional. Petai mengandung kalsium, fosfor, natrium, dan kalium. Petai juga mengandung vitamin B kompleks dan vitamin C. Petai bisa dikonsumsi dengan banyak cara. Bisa dimakan mentah-mentah dan di goreng sebagai lalapan segar atau bahan tumisan.
Manfaat makan petai
Berbagai manfaat makan petai untuk kesehatan layak untuk dipertimbangkan. Apa saja?
1. Sumber serat yang baik
Petai adalah sumber serat yang sangat baik. Serat berperan penting dalam melancarkan sistem pencernaan, mencegah sembelit dan membantu menurunkan kadar kolesterol dan risiko penyakit jantung. Dan Petai juga dapat membantu mengatur kadar gula darah, menjadikannya pilihan tepat untuk pengidap diabetes.
2. Meningkatkan pencernaan
Petai mengandung prebiotik yang bermanfaat bagi pertumbuhan bakteri baik di dalam usus, menjaga keseimbangan mikroba, dan mencegah infeksi pada saluran pencernaan..
3. Kaya vitamin dan mineral
Meski petai memiliki bau yang tidak sedap saat bernapas, namun buah ini mengandung berbagai vitamin dan mineral penting bagi tubuh. Petai kaya akan vitamin C yang mendukung sistem kekebalan tubuh dan membantu penyembuhan luka. Selain itu, ia bisa menjaga keseimbangan cairan tubuh dan menurunkan tekanan darah.
4. Meningkatkan energi
Petai juga membantu memperbaiki sirkulasi darah, yang meningkatkan kemampuan tubuh untuk mendapatkan oksigen secara optimal. Ideanya, Petai dikonsumsi pali bagus sebelum beraktivitas fisik atau saat merasa lelah.
5. Anti-inflamasi
Petai mengandung senyawa fenolik yang memiliki efek anti-inflamasi dan antioksidan. Kesemuanya bermanfaat bagi kesehatan ginjal dan mengurangi peradangan. Peradangan yang kronis seringkali menjadi pemicu berbagai penyakit serius, seperti penyakit jantung, kanker, dan Alzheimer.
6. Menurunkan gula darah
Salah satu manfaat kesehatan petai yang patut diacungi jempol adalah kemampuannya dalam membantu menurunkan kadar gula darah. Petai memiliki ekstrak kloroform yang secara signifikan mampu menurunkan kadar glukosa darah pada tikus yang diinduksi diabetes.
7. Bantu menurunkan berat badan
petai bermanfaat dalam menjaga kesehatan saluran pencernaan dan mencegah sembelit. Selain itu, serat berperan memperlambat penyerapan glukosa dalam usus dan mencegah lonjakan kadar insulin setelah makan. Manfaat ini sangat baik untuk penderita diabetes.